Ramadhan 1432 H : PKS Rungkut kembali buka bersama dengan warga Kali Rungkut, Rungkut Kidul, Kedung Baruk dan Rungkut Lor

18 08 2011

Ketua DPC PKS Rungkut dan para undangan (Acara Bukber 1432 H)

Rungkut Alang-alang, 17 Ramadhan 1432 H, PKS Rungkut  kembali mengadakan Buka Bersama denga para tokoh dan simpatisan daerah Rungkut Kidul, Kali Rungkut, Kedung Baruk dan Rungkut Lor bertempat di saudara Adam Ketua DPRa PKS Kali Rungkut, tempat ini juga sebagai sekretariat DPC PKS Rungkut. Salah satu tokoh Kali Rungkut Bapak Drs. Djamanuri ikut hadir pada acara ini, “Warga Kali Rungkut  meminta PKS  agar bisa membantu bila warganya butuh   penyuluh atau ustadz kalau sekiranya ada kegiatan” kata pak RW Kelurahan Kali Rungkut ini. Peserta bukber dihadiri 30 orang, karena mereka merasa sebagai keluarga besar PKS dengan sukarela mencacatkan diri sebagai anggota PKS, hal ini ditandai kerelaannya mengisi formulir KTA sebanyak 27 orang dalam pemutakhiran data anggota PKS Rungkut.

Para undangan menyimak dengan seksama apa yang disampaikan Ketua DPC Rungkut dan Taujih  Ust. Faisal Alami, keduanya menyapa dan berkenalan, ust Faisal  menyampaikan keutamaan menjadi seorang muslim yang baik sedang pak ketua menyatakan PKS Rungkut selalu beraktivitas baik dekat atau tanpa  Pemilu karena PKS merupakan partai Dakwah berusaha selalu dekat  dengan masyarakat disetiap kondisi termasuk bulan Ramadhan ini.

Acara ini pula dihadiri para teras DPC dan DPRa Rungkut yaitu Sekretaris M Julkifli, Kaderisasi Agus Tri M, DPRa Wonorejo Kunto Dahono, DPRa Kedung Baruk Pinuji, DPRa Rungkut Kidul Dian.

/ MJK


Actions

Information

Leave a comment